top of page
Search
Writer's pictureINFOHUB JAKBAR

JARINGAN TRANSPORTASI DI DKI JAKARTA KIAN BERKEMBANG.

Setelah beberapa waktu lalu selesai diadakannya Konferensi Internasional yang membahas tentang Perubahan Iklim (Climate Change), Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dalam hal ini Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta merilis pernyataan bidang trasnportasi, yaitu diantaranya aksi nyata berupa penambahan cakupan transportasi publik hingga 82% (delapan puluh dua persen) di tahun 2021.


Tentu keberhasilan dalam pengembangan transportasi di wilayah DKI Jakarta merupakan kerja keras dan usaha serta hasil kolaborasi dari berbagai pemangku kepentingan (lintas stakeholder) yang masing-masing memiliki peran serta dan andil maksimal dengan harapan semua lapisan masyarakat dapat mengambil manfaat serta kemudahan dalam bidang transportasi.


Adapun Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Barat yang dipimpin Kasudinhub Jakbar Bapak Erwansyah, S.Sos., MM.Tr. selalu menekankan pentingnya implementasi tugas pokok dan fungsinya (Tupoksi) sesuai dengan visi misi yaitu mewujudkan Jakarta Baru melalui penyediaan layanan Transportasi yang handal, modern, dan berdaya saing Internasional, dengan angkutan publik sebagai layanan utama serta mewujudkan layanan transportasi yang selamat, lancar, aman, nyaman, dan terintegrasi;





1 view0 comments

Recent Posts

See All

Comments


bottom of page